Lumpia goreng memang sudah banyak tersedia di pasaran, namun rasanya tentu berbeda, kadang tidak sesuai dengan selera anda. Nah untuk itulah, bagi anda yang kebetulan sangat menyukai buah apel atau sekedar ingin mencoba resep lumia goreng yang baru, tak ada salahnya coba membuat resep berikut ini di rumah.
Oke langsung saja kita buat yuk, pertama-tama sediakanlah bahan-bahan di bawah ini :
Bahan utama : - 10 lembar kulit lumpia
- gula palem secukupnya untuk taburan
Bahan isi : - 1 sdm mentega
- 2 buah apel malang, potong dadu
- 2 sdm gula pasir
- Kisimis 50 gram
Cara Membuat Lumpia Apel Goreng
- Pertama-tama kita buat dulu isi lumpianya yuk, caranya siapkan dan panaskan mentega, masukkan apel, kismis, dan gula pasir, masak hingga apel layu. Angkat dan dinginkan.
- Ambil satu buah kulit lumpia, letakan sebagai alas. Masukan dan susun adonan isi yang sudah kita buat tadi. Lipat dan guulung secara rapih. Lakukan sampai semuanya selesai.
- Siapkan minyak goreng, panaskan terlebih dahulu. Goreng gulungan lumpia yang sudah kita buat tadi satu per satu. Lakukan hingga semua selesai.
- Angkat dan Sajikan.
Demikian Resep Membuat Lumpia Goreng.
Selamat Mencoba!
Baca Juga : Resep Cara Membuat Klepon Ubi Nangka
No comments:
Post a Comment